Postingan

Belajar Apa Aja di Jurusan Ilmu Perpustakaan?

Gambar
  Halo Sobat Dunia!      Udah tau belum kalo ada jurusan Ilmu Perpustakaan di perkuliahan? Pernah mikir gak sih, di jurusan Ilmu Perpustakaan ngapain aja ya?       Sebagai seorang mahasiswa Ilmu Perpustakaan, aku sering banget loh dapat pertanyaan seperti itu! Nah, di sini aku mau berbagi insight tentang ilmu-ilmu apa saja yang aku pelajari selama berkuliah di jurusan Ilmu Perpustakaan. 1. Tata Kelola dan Manajemen Informasi Perpustakaan      Sesuai dengan namanya, yaitu Ilmu Perpustakaan, mahasiswa yang mengambil program studi ini tentu akan fokus belajar mengenai perpustakaan. Mahasiswa Ilmu Perpustakaan diharapkan mampu memimpin suatu Perpustakaan sesuai dengan Sistem Manajemen Perpustakaan yang berlaku. Mahasiswa Ilmu Perpustakaan juga diharapkan memahami Tata Kelola Perpustakaan supaya perpustakaan yang dikelolanya berjalan dengan sistematis. Dimulai dari tahapan Pengembangan Koleksi, Preservasi Koleksi, Layanan Pemustaka, hingga Literasi Informasi yang termasuk di dalamnya terdap

Depok Kota Layak Anak: Sudah Layakkah? Yuk Lihat Penelitiannya!

Gambar
Halo Sobat Dunia!      Tahukah kamu bahwa pada tahun 2010, kota Depok masuk dalam salah satu dari 10 kabupaten/kota uji coba Kota Layak Anak (KLA) di Indonesia menurut Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak loh! Bahkan walikota Depok 2006-2016, Nurmahmudi Ismail menjadikan kota Depok sebagai program utama yang ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah kota Depok tahun 2011-2016. Program tersebut diperkuat dengan diberlakukannya Peraturan Daerah (Perda) No.15 tahun 2013 oleh Pemerintah Kota Depok tentang Penyelenggaran Kota Layak Anak (KLA).      Namun, upaya ini justru berbanding terbalik sejak tahun 2015 dengan adanya peningkatan kasus kejahatan pada anak di kota Depok (berdasarkan catatam Kepolisian). Terdapat 231      kasus pada tahun 2015, sedangkan tahun 2014 terdapat 219 kasus. Peningkatan ini terus terjadi hingga pada tahun 2019-2020, angka kekerasan dan kejahatan seksual pada anak di kota Depok meningkat tajam hingga 59 persen.  Jadi, sudah

Menanam Jadi Lebih Mudah dengan Grow Kit Dru Activity!

Gambar
Grow Kit Dru Activity Halo Sobat Dunia! Apa kamu suka menanam? Tanaman apa saja yang sudah ditanam?       Menanam merupakan kegiatan dengan sejuta manfaat, baik materi maupun psikologi. Dalam hal materi, menanam tanaman seperti sayuran di halaman atau pot-pot kecil dapat mengurangi pengeluaran belanjaan sehari-hari karena menghasilkan sumber makanan yang dapat dipanen sendiri. Secara psikologis, kegitan menanam memiliki dampak positif bagi kesehatan mental, misalnya pada proses merawat tanaman, menatanya, dan melihatnya tumbuh.  Proses dan hasil yang diperolehnya tersebut akan membawa perasaan kebahagiaan sehingga dapat mengurangi tingkat stres dan kecemasan. Selain itu, juga dapat meningkatkan koneksi emosional dengan alam. Tak heran jika pada masa pandemi COVID-19 kemarin, kegiatan menanam sempat menjadi tren di kalangan masyarakat Indonesia.      Disadari atau tidak, banyak sekali kebaikan yang didapatkan dengan menanam. Apalagi menanam tanaman yang bisa dikonsumsi. Sewaktu-waktu ka

4 Inovasi Kemasan yang Ramah Lingkungan untuk Mencegah Pencemaran Lingkungan

Gambar
Halo Sobat Dunia!  Tahukah kamu? Bahwa Indonesia masuk dalam daftar negara penyumbang sampah plastik ke lautan dengan jumlah mencapai 56.333 metrik ton setiap tahun loh!  Data ini disampaikan dalam penelitian Lourens J.J. Meijer dan rekan-rekannya yang dipublikasikan di jurnal Science Advance pada 2021. Seringkali kita menemukan produk-produk kemasan yang menggunakan bahan plastik sebagai bahan baku utamanya. Padahal, sampah plastik merupakan masalah serius yang berdampak besar pada pencemaran lingkungan. Pencemaran lingkungan menjadi Salah satu permasalahan global yang semakin memburuk. Salah satu faktor yang berkontribusi pada pencemaran lingkungan adalah limbah plastik dari kemasan produk. Namun, beberapa inovasi kemasan baru telah muncul untuk mengatasi masalah ini. Inovasi-inovasi ini dirancang untuk mengurangi dampak terhadap pencemaran lingkungan.  Kemasan apa saja yang ramah lingkungan? Yuk kita pelajari bersama! 1. Kemasan Daur Ulang           Kemasan daur ulang adalah salah s

Menjelajahi Budaya Australia di Australian Reading Corner Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor

Gambar
  Halo Sobat Dunia! Siapa nih yang suka berkunjung ke perpustakaan? Perpustakaan apa saja yang sudah kamu kunjungi? Nah, kali ini, aku ingin berbagi pengalamanku ketika berkunjung ke Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor.  Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor berlokasi di Jalan Kapten Muslihat No. 21, Pabaton, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat. Diresmikan pada tanggal 17 Desember 2023 oleh Walikota Bogor, Bima Arya.  Terdiri dari empat lantai, perpustakaan ini memiliki beragam layanan dan fasilitas yang menarik.  Di lantai satu, ada layanan sirkulasi, layanan informasi, layanan keanggotaan, serta layanan bermain dan membaca untuk anak-anak. Di lantai dua, ada ruang baca umum, auditorium, dan Taman Edukasi. Di lantai tiga ada galeri, serta di lantai 4 ada rooftop yang cocok digunakan pengunjung untuk bersantai dan berswafoto.  Salah satu layanan yang menarik perhatianku adalah layanan Australian Reading Corner. Layanan ini terletak di lantai dua perpustakaan, satu lantai dengan

Bukan Sekadar Membacakan Buku, Membaca Nyaring juga Ada Triknya!

Gambar
           Halo Sobat Dunia! Pernah mendengar istilah Membaca Nyaring (Read Aloud) belum? Di artikel kali ini, aku mau membahas mengenai Membaca Nyaring dan Trik Keberhasilannya.     Jadi, M embaca Nyaring (Read Aloud) merupakan salah satu metode untuk menumbuhkan budaya literasi pada anak loh! Dimulai dari hal-hal yang menyenangkan dengan membacakan buku cerita pada anak, maka akan melatih keselarasan mata, telinga, dan otak mereka. Dalam proses Membaca Nyaring (Read Aloud), anak akan menerima serangkaian cerita melalui suara narator, dan memahami apa yang mereka lihat dan dengar.       Nah, supaya pelaksanaan Membaca Nyaring (Read Aloud) berjalan lancar dan maknanya tersampaikan, ada Tips and Triknya loh!      Trik ini Aku dapatkan dari Kak Julia Budihardja (Co-Founder Read Aloud Indonesia) saat menghadiri Workshop Peningkatan Kapasitas Duta Baca bersama Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Republik Indonesia. Apa aja sih triknya? Yuk, kita cari tahu! Tahap 1: Persiapan Read Alo

Safa Menyapa 🌻✨🌊🌿

Halo Sobat Dunia *ੈ✩‧₊˚   Selamat datang di Safa Sapa Dunia! Ada Apa di Safa Sapa Dunia?       Sesuai dengan jargonnya, yaitu "Menyapa Dunia Lewat Tulisan', blog ini menjadi wadah bagiku untuk membagikan  berbagai pengetahuanku kepada teman-teman di seluruh dunia mengenai beberapa topik yang telah aku pelajari. Dan nantinya, konten yang dipublikasikan di sini akan dibagi berdasarkan tiga jenis dunia.  Dunia apa aja sih?         Jadi, ada dunia literasi, dunia perjalanan, dunia gaya hidup, serta dunia berita & informasi. Topik yang akan dibahas lebih mendominasi pada bidang literasi dan juga lingkungan hidup. Hal ini berangkat dari pengalaman dan perjalanan hidupku yang dominan pada kedua bidang tersebut.       Tentunya diblog ini, aku juga akan membagikan beberapa pengetahuan yang aku dapat dari kegiatanku sehari-hari dan juga tentang materi perkuliahanku si program studi Ilmu Perpustakaan. Siapa yang udah penasaran sama kisah selanjutnya dari blog ini?  Pantau terus ya...