Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2023

Menjelajahi Budaya Australia di Australian Reading Corner Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor

Gambar
  Halo Sobat Dunia! Siapa nih yang suka berkunjung ke perpustakaan? Perpustakaan apa saja yang sudah kamu kunjungi? Nah, kali ini, aku ingin berbagi pengalamanku ketika berkunjung ke Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor.  Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor berlokasi di Jalan Kapten Muslihat No. 21, Pabaton, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat. Diresmikan pada tanggal 17 Desember 2023 oleh Walikota Bogor, Bima Arya.  Terdiri dari empat lantai, perpustakaan ini memiliki beragam layanan dan fasilitas yang menarik.  Di lantai satu, ada layanan sirkulasi, layanan informasi, layanan keanggotaan, serta layanan bermain dan membaca untuk anak-anak. Di lantai dua, ada ruang baca umum, auditorium, dan Taman Edukasi. Di lantai tiga ada galeri, serta di lantai 4 ada rooftop yang cocok digunakan pengunjung untuk bersantai dan berswafoto.  Salah satu layanan yang menarik perhatianku adalah layanan Australian Reading Corner. Layanan ini terletak di lantai dua perpustakaan, satu lantai dengan

Bukan Sekadar Membacakan Buku, Membaca Nyaring juga Ada Triknya!

Gambar
           Halo Sobat Dunia! Pernah mendengar istilah Membaca Nyaring (Read Aloud) belum? Di artikel kali ini, aku mau membahas mengenai Membaca Nyaring dan Trik Keberhasilannya.     Jadi, M embaca Nyaring (Read Aloud) merupakan salah satu metode untuk menumbuhkan budaya literasi pada anak loh! Dimulai dari hal-hal yang menyenangkan dengan membacakan buku cerita pada anak, maka akan melatih keselarasan mata, telinga, dan otak mereka. Dalam proses Membaca Nyaring (Read Aloud), anak akan menerima serangkaian cerita melalui suara narator, dan memahami apa yang mereka lihat dan dengar.       Nah, supaya pelaksanaan Membaca Nyaring (Read Aloud) berjalan lancar dan maknanya tersampaikan, ada Tips and Triknya loh!      Trik ini Aku dapatkan dari Kak Julia Budihardja (Co-Founder Read Aloud Indonesia) saat menghadiri Workshop Peningkatan Kapasitas Duta Baca bersama Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Republik Indonesia. Apa aja sih triknya? Yuk, kita cari tahu! Tahap 1: Persiapan Read Alo